HUT Kota Bandar Lampung Ke- 333 : Lomba Fotografi Wonderful Bandar Lampung

Bandar Lampung – (Kec.TKB), Sebentar lagi Kota Bandar Lampung akan memasuki hari jadinya yang ke-333 tahun tepat pada tanggal 17 Juni 2015 nanti. Pada usia yang bisa dibilang cukup tua ini, Kota Bandar Lampung terus giat bersolek dan berbenah menuju kota yang aman, nyaman, sejahtera, maju dan modern.
 
Geliat pembangunan yang cukup masif di Kota Bandar Lampung ini seakan berpacu dengan deru kemajuan zaman serta perubahan polah tingkah warganya ataupun para tetamu yang sekedar singgah di Bumi Tapis Berseri ini. 

Namun demikian, kota yang menjadi etalase Provinsi Lampung sebagai pintu gerbang Pulau Sumatera ini seakan luput dari “mempromosikan” dirinya untuk setidaknya dikenal di jajaran kota-kota besar yang ada di Indonesia. 

Sedikit miris ketika banyak pariwara di berbagai media menyebutkan Kota Lampung sebagai nama resmi yang “dikenal luas” untuk ibukota Provinsi Sai Bumei Ruwa Jurai ini. 

Dan tak kalah memilukan ketika ada sebuah buku tentang fotografi yang judulnya memotret Indonesia dari Sabang sampai Merauke hanya menyisipkan SATU BUAH foto tentang Kota Bandar Lampung, itupun hanya foto kereta api Babaranjang yang fenomenal. 

Berkaca dari hal tadi, Pemerintah Kota Bandar Lampung melalui Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bandar Lampung menyelenggarakan kegiatan Lomba dan Pameran Fotografi dengan mengambil tema “WONDERFUL BANDAR LAMPUNG”, dalam rangka memeriahkan HUT Kota Bandar Lampung yang ke-333 tahun. 

Lomba fotografi ini digagas sebagai satu bentuk menghimpun para pecinta seni fotografi untuk dapat menghasilkan karya terbaiknya yang dapat bercerita banyak hal tentang Kota Bandar Lampung tercinta ini. 

Hasil karya tadi, kami yakini dapat menjadi “Duta Promosi” untuk menjadikan semua mata melihat keindahan Kota Bandar Lampung dari berbagai sudut, sekaligus meluruskan kekeliruan bahwa Kota Bandar Lampung itu ada dan bukan Kota Lampung sebagaimana biasa dipariwarakan. 

Lomba Fotografi ini gratis dan terbuka untuk umum, kegiatan lomba mulai digelar dari tanggal 11 Mei 2015 hingga 08 Juni 2015 dan akan diakhiri dengan penyelenggaraan Pameran Hasil Lomba Fotografi yang akan dilaksanakan pada tanggal 12 – 14 Juni 2015 mendatang di Mal Boemi Kedaton. 

Adapun objek foto yang kami tetapkan adalah :
1. Tentang Pembangunan di Kota Bandar Lampung;
2. Tentang Sudut Sosial Kota Bandar Lampung (tentang kehidupan masyarakat serta pernak-perniknya); dan
3. Tentang rangkaian peringatan HUT Kota Bandar Lampung yang terangkai dalam acara BEGAWI BANDAR LAMPUNG;

Semoga penyelenggaraan ini dapat terlaksana dengan baik dan sukses, kami selaku penyelenggara memohon partisipasi aktif dari semua lapisan untuk dapat mendukung kegiatan ini. 

Dirgahayu Kota Bandar Lampung.


Sumber Berita : http://bandarlampungkota.go.id/?p=5541

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.